Rabu, 21 Desember 2011

Sukseskan Teamwork


Beda pendapat bukan hal aneh lagi bila sudah ketemu yang namanya kerja tim. Kenapa? Karena di sana banyak kepala yang punya ego dan obsesi beda-beda. Kalau sudah kayak gitu siapa yang benar, salah, besar, kecil dan atau bahkan mengalah.

Pasti semua pernah merasakan yang namanya kerja tim. Jika sudah pernah tahu kerja tim, pasti sudah tahu susah dan gampangnya saat harus kumpul ide. Bukan hanya di ide saja, namun masih banyak hal lagi yang memang merepotkan. Tapi sebenarnya nggak semua hal teamwork harus dikatakan susah. Justru dengan teamwork hasil yang didapat bisa lebih memuaskan dibandingkan dengan kerja individu.

Bagi yang belum terbiasa dengan kerja tim pasti akan berpikiran jika kerja individu itu lebih enak. Nggak perlu debat hal yang kecil. Cukup fokus sama kerjaan dan ide sendiri. Ya memang benar semua hasilnya pasti sesuai dengan keinginan kita. Tapi gimana jika suatu saat harus dihadapkan dengan kerja tim. Harus bagaimana terhadap ide dan diri kita.

Mungkin yang paling tepat adalah menahan diri. Jangan sampai semua keinginanmu harus dituruti oleh tim. Jika seperti itu nggak adil untuk sebuah kerja tim. Jika idemu pun nggak diterima jangan sampai kamu naik darah. Malah jadi repot dan panjang nanti masalahnya. Kan nggak lucu malah saling berantem di tim sendiri. Cobalah bersikap dewasa dalam kerja tim, tidak memaksa kehendak dan mau menerima. Jangan jadi seorang yang merasa hebat dan mengetahui segalanya dalam tim. Alangkah baiknya sembunyikanlah kekuatanmu. Biarkan hasil dari tim yang ditunjukkan.

Tapi nggak jarang, banyak pula yang merasa dirinya nggak terlihat di kelompok, jadi milih untuk bekerja individu atau bahkan bentuk kelompok baru dengan posisi dirinya yang lebih terlihat dan terpandang. Lantas, jika yang dicari dari hasil kerja tim hanya sebuah predikat atau posisi yang lebih terpandang. Untuk apa gitu. Itu sama saja dengan kerja individu, bukan kerja tim.

Kerja tim yang sukses bukan dilihat dari hasilnya yang didapat. Kesuksesan dari sebuah kerja tim adalah kekompakkan. Bukan hanya kekompakkan saja, tapi juga bagaimana kerja tim yang solid bisa mengerti arti kerja tim itu sendiri. Kerja tim itu menyenangkan kok. Ingat, kita hidup selalu berkelompok loh dan selalu butuh bantuan oran lain, karena kita itu mkhluk sosial.

0 komentar :

Posting Komentar

About Me

Foto Saya
Danu Arianto
Hai... Aku memanggil diriku sendiri dengan sebutan DNA. Asalnya sih dari namaku sendiri (D)a(N)u (A)rianto. Walaupun terkesan maksa, tapi lumayan banyak yang inget sama ID-ku ini :D jadi panggil aku DNA... Namaku Danu, kalau kata mamahku. Nama Danu itu diambil dari nama salah satu tokoh peran sandiwara yang dulu masih lewat Radio, namanya Kaman Danu. Mamahku dulu suka sama cerita drama tersebut. Maka pelampiasannya itu lari ke namaku, Danu. :)) Mengapa aku memakai kata Blangkon? Ya mungkin itu jadi pertanyaan tersendiri. Di sini aku juga menjabarkan dikit mengapa aku memilih kata itu. Blangkon itu kan sebenarnya penutup kepala seperti topi, tapi versinya orang-orang Jawa. Nah, berhubungan dengan orang Jawa. Saat aku membuat blog ini, aku sedang berada di DI Yogyakarta. Kan blangkon itu sendiri menjadi ciri khas Jogja. Bentuknya pun unik dan elegan bila dipakai. Oleh karenanya aku memilih nama Blangkon. Blangkon itu penutup kepala pria khas Jawa dan DNA itu asal namaku. Jadi, Blangkon DNA itu cerita ala Danu yang menjadi ciri khas tentang kesehariannya yang unik. :)
Lihat profil lengkapku








Terima Kasih - Thank You - Matur Nuwun